Satu Periode, Inilah Karya Kami...
Tepat satu tahun lebih beberapa hari kepengurusan 2010/2011 telah dijalankan.Banyak cerita dan bekas yang tercoretkan dalam buku sejarah perjalanan Rimpala. Sayap mulai dilebarkan. Langkah kaki pun kami dipercepat. Harapan kami hanya satu, untuk kemajuan Rimpala. Banyak kegiatan yang masih belum bisa terlaksana ataupun belum terlaksana dengan baik. Dan itu adalah proses pembelajaran untuk kami, untuk menjadi yang lebih baik lagi. Semoga karya kami ini dapat bermanfaat dan menjadi pembelajaran, evaluasi untuk kita semua. Program kerja yang kami lakukan dalam satu kepengurusan ini antara lain : 1. Pelatihan Pemetaan Bekerjasama dengan Bakosurtanal dan TCO Peserta Pelatihan Pemetaan Kegiatan pelatihan pemetaan ini kami laksanakan selama kurang lebih 6 bulan, dari bulan Januari 2010-Juni 2010. Materi yang diberikan adalah materi dasar tentang peta, GPS, sampai materi untuk pembuatan peta.Hasil dari pelatihan ini adalah peta TNGP yang terbaru. 2. Kegiatan Pembinaan Divisi ...